Cooking Demo & Cooking Competition ‘All You Knead is Comfort’ 

Oakwood Suites Kuningan Jakarta menyelenggarakan acara memasak yang bertajuk ‘All You Knead is Comfort’. Acara itu berupa kegiatan cooking demo dengan beberapa orang chef serta kompetisi memasak. Dilangsungkan di Pastis Pool Bar, Oakwood Suites Kuningan Jakarta turut menggandeng PT. ANJ atau PT Austindo Nusantara Jaya Tbk, Kokita, dan juga Sanex. 

Acara “All You Knead is Comfort” ini menampilkan inovasi masakan unik yang berfokus pada pemanfaatan sagu dan edamame sebagai bahan pangan lokal Indonesia. Pada kesempatan itu pula hadir Finalis MasterChef Indonesia 2015, yakni Chef Beatrix. Ia mendemokan dua menu kreasinya yang menjadikan sagu dan edamame sebagai bahan bakunya. Kedua menu kreasinya itu adalah Mie Sagu Godog ala Jawa Tengah dan camilan ala Brasil, yaitu Edamame Pão de Queijo yang bebas gluten.

Tak hanya sekedar mendemokan kedua menu kreasinya itu saja, Chef Beatrix juga memberikan tips dan trik menarik perihal mengolah sagu menjadi olahan yang sehat dan nikmat. Ia juga menjelaskan jika makanan yang terbuat dari sagu dan edamame itu dijamin bebas gluten, kaya protein dan juga serat. “Dengan bahan-bahan lokal, kita tak hanya mampu menciptakan citarasa yang mendunia, tetapi juga menghadirkan menu berkualitas yang bisa bersaing di level internasional, bukan sekadar nasional. Mengolah sagu menjadi mie juga sangat mudah, praktis, sehingga bisa dipraktekkan langsung di rumah,” jelas Chef Beatrix.

Oakwood Suites Kuningan Jakarta
Mie Sagu Godog ala Jawa Tengah ala Chef Beatrix

Selain ada cooking demo bersama Chef Beatrix, juga ada cooking demo bersama Chef Yakub yang merupakan chef dari Oakwood Suites Kuningan Jakarta. Di moment itu, Chef Yakub mendemokan menu Choipan yang kulitnya juga dibuat menggunakan sagu. Choipan yang berisi potongan bengkoang dan ebi itu pun menjadi inspirasi menu yang akan dikompetisikan oleh para peserta kompetisi di sore hari itu. Para peserta dari berbagai komunitas kuliner itu pun terbagi menjadi 7 regu dan menunjukkan kreativitas mereka dalam membuat Choipan yang unik dan bercitarasa lezat. 

Acara pun ditutup dengan mengumumkan nama pemenang dari kompetisi masak yang berlangsung sekitar 60 menit itu. Terpilihnya pemenang berdasarkan penilaian para juri yang memperhatikan citarasa masakan, kreativitas, dan tampilan dari masakan yang dibuat. Banyak hadiah menarik yang telah disiapkan para sponsor untuk ketiga pemenang kompetisi. 

“Acara ini menghadirkan cooking demo dan kompetisi memasak yang meriah. Dimana para peserta ditantang untuk menciptakan hidangan bebas gluten dan kaya gizi dengan bahan dasar lokal, yakni menu Choipan. Inisiatif ini sejalan dengan komitmen Oakwood untuk mempromosikan pangan lokal yang berkelanjutan,” tutup Mairysa Sipayung, General Manager Oakwood Suites Kuningan Jakarta.

 

cns news

SUBSCRIBE TO OUR MONTHLY NEWSLETTER TO GET THE LATEST UPDATES.