Tak terasa, sebentar lagi kita akan memasuki akhir tahun 2024. Pada moment ini, setiap orang akan merayakannya dengan moment Natal dan juga Tahun Baru. Hard Rock Hotel Bali pun telah mempersiapkan berbagai kejutan istimewa untuk meramaikan moment Natal dan Tahun Baru kali ini.
Hal istimewa itu pun diwujudkan melalui beberapa promo menarik berupa makan malam. Mulai dari makan malam dengan berbagai menu unggulan khas Natal yang bisa dinikmati pada malam Natal (24 Desember 2024) dan hari Natal (25 Desember 2024). Selain itu juga ada jamuan makan malam spesial yang dibalut dengan konsep khusus di penghujung tahun 2024, yakni tanggal 31 Desember 2024.
Temukan Makan Malam Berkesan di Moment Natal & Bertemu Sinterklas
Khusus di moment malam Natal dan hari Natal, Hard Rock Hotel Bali telah menyiapkan jamuan makan malam mewah dan mengesankan. Beragam hidangan khas Natal pun akan disuguhkan oleh chef dan tim kuliner di sana. Hidangan unggulan seperti Roasted Turkey atau kalkun panggang, Gammon Ham, Angus Beef Striploin, hingga Yule Log Cake tersaji di sana. Tamu pun akan menemukan berbagai pilihan hidangan laut segar, live cooking stations, dan aneka hidangan penutup yang menggugah selera.
Jamuan makan malam di moment malam Natal dan Hari Natal ini ditawarkan dengan harga Rp 685.000,++ per orang atau seharga Rp 342.500,++ untuk anak-anak. Harga tersebut sudah termasuk dengan minuman ringan atau jus. Sedangkan bagi tamu yang ingin mendapatkan free flow alcohol maka bisa menikmatinya dengan harga Rp 500.000,++ per orang. Harga itu sudah mendapatkan aneka minuman seperti bir, anggur, cocktail, minuman ringan, jus, kopi, dan teh.
Selain bisa menikmati jamuan makan malam, seluruh tamu juga akan dihibur suara merdu dari paduan suara Natal. Mereka akan memperdengarkan berbagai lagu khas Natal yang penuh dengan kedamaian dan sukacita. Tokoh ikonik Natal, yaitu Sinterklas juga turut hadir untuk lebih memeriahkan moment Natal ala Hard Rock Hotel Bali. Tamu yang datang bersama anak-anak, pastinya akan merasa bahagia dan akan mendapatkan kejutan menyenangkan saat Sinterklas muncul.
‘Back to The 80a’ Tutup Tahun 2024
Hard Rock Hotel Bali juga telah menyiapkan pesta mengesankan di perayaan pergantian tahun. Mengusung tema "Back to The 80s", setiap tamu yang bergabung akan dibawa dan merasakan era 80-an yang penuh warna. Berbagai keunikan dan kekhasan era 80-an akan tamu temukan saat bergabung di party satu ini. Di Hard Rock Hotel Bali tamu akan merasakan style rambut besar mengembang, pilihan warna neon, lagu-lagu legendaris, pesta kolam gemerlap, hingga kuliner extravaganza.
Starz Diner akan disulap menjadi surga gastronomi, sehingga seluruh tamu bisa menikmati perjalanan kuliner yang disajikan secara buffet atau prasmanan. Hidangan yang disuguhkan begitu melimpah, mulai dari lamb shoulder dengan garlic rub, pork belly dengan bumbu lima rempah, striploin daging sapi Kilcoy, dan masih banyak lainnya. Pecinta olahan seafood akan dimanjakan dengan hidangan laut dingin, sashimi, dan koktail udang. Live cooking stations juga akan menawarkan pilihan ayam, seafood, dan sayuran yang menggugah selera. Tak ketinggalan, pojok dessert telah siap dengan delapan hidangan penutup yang menggoda.
makan malam itu pun makin sempurna dengan berbagai hiburan yang telah disiapkan di malam itu. Alunan lagu-lagu terbaik era 80-an akan dibawakan oleh band dan juga DJ yang pastinya akan menciptakan suasana meriah. Area kolam yang ada di sana pun akan diubah menjadi ruang penuh warna, lengkap dengan lampu neon dan berbagai permainan seru. Untuk bisa merasakan pengalaman 80-an yang sempurna ini, setiap tamu yang ingin bergabung diharapkan untuk menggunakan pakaian paling mencolok dan berani ala era itu. Bagi tamu yang mengenakan kostum terbaik malam itu, nantinya akan mendapatkan hadiah spesial.
Selain menghadirkan penawaran jamuan makan di moment Natal dan Tahun Baru, Hard Rock Hotel Bali juga menyiapkan berbagai penawaran seru lainnya khusus di moment liburan akhir tahun itu. Tamu yang datang dan menginap di Hard Rock Hotel Bali akan merasakan pengalaman yang tak terlupakan yang dikemas dalam nuansa tropis. Apalagi akan ada berbagai macam aktivitas seru untuk menghibur tamu yang sedang menikmati liburan. Mulai dari wahana permainan air, perawatan spa, hingga aneka pertunjukkan seru. Hard Rock Hotel Bali juga dilengkapi dengan berbagai pilihan kamar, mulai dari tipe Deluxe yang nyaman hingga kamar Suite mewah yang terasa begitu memanjakan.